top of page
Cari

Merah Putih Warnai Terminal LNG Benoa


Kenakan masker Merah Putih, Tim LNG Benoa sambut Hari Kemerdekaan.


Pelindo Energi Logistik (PEL) terus memberikan performa terbaiknya untuk menjaga pasokan LNG untuk PLTDG Pesanggaran Bali. Dengan nuansa menyambut Hari Kemerdekaan ke-75 Republik Indonesia, Tim Terminal LNG Benoa pada Sabtu (15/8) melakukan operasi Ship to Ship (StS) LNG Transfer yang ke-76. Operasi ini bertujuan memindahkan muatan LNG Carrier Triputra (20.158 M3) ke Floating Storage Regasification Unit (FSRU) Karunia Dewata. Muatan LNG ini kemudian akan diubah kembali menjadi gas untuk disalurkan ke PLTDG Pesanggaran Bali.

Dalam kegiatan ini tim terminal LNG benoa terlihat mengenakan masker bermotif merah putih. Selain menambah semangat juang, aksi unik ini merupakan bentuk kecintaan para PELtizen (sebutan insan PEL) kepada Indonesia sekaligus merayakan Hari Kemerdekaan ke-75. PEL berkoitmen untuk terus membantu dalam menjaga keandalan energi Indonesia khusunya dalam pemanfaatan LNG sebagai energi yang lebih ramah lingkungan. Seluruh jajaran komisaris, direksi, serta seluruh pegawai PT Pelindo Energi Logistik mengucapkan Selamat Hari Kemerdekaan Indonesia ke-75. (Est)

bottom of page